ROTE NDAO,METROTIMOR.ID–Sebanyak 28 siswa kelas XII SMKN Pantai Baru, dari jurusan Nautika Kapal Penangkap Ikan (NKPI) dan Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ), dengan antusias mengikuti Ujian Kompetensi Kejuruan (UKK) selama dua hari, pada Senin 25 hingga 26 Maret 2024.
Dilaksanakan di laboratorium masing-masing jurusan, UKK menjadi momen penting bagi siswa untuk menunjukkan kemampuan yang telah mereka pelajari selama masa pendidikan di sekolah menengah kejuruan.
Pelaksana tugas Kepala Sekolah SMKN Pantai Baru, Novita K Fuah, S.Pd, menyatakan, “Dengan berlangsungnya UKK TKJ SMKN Pantai Baru, kami berharap siswa tidak hanya lulus dengan baik, tetapi juga siap mengaplikasikan kemampuan dalam dunia kerja di bidang teknologi informasi dan komunikasi.” Hasil UKK akan menjadi indikator ketercapaian standar kompetensi lulusan dan sumber informasi bagi stakeholder tentang kompetensi calon tenaga kerja.
Menurut penguji Internal jurusan TKJ SMKN Pantai Baru, Jhosifani Lendes, S.Kom, “Pelaksanaan Uji Kompetensi Keahlian (UKK) Teknik Komputer dan Jaringan untuk kelas XII TKJ tahun ajaran 2023/2024 berjalan lancar.”
UKK kali ini memilih soal paket 4 dengan judul “Troubleshooting Keamanan Jaringan Pada Jaringan WAN”. Dengan total 17 peserta ujian dari kelas XII TKJ, siswa diharapkan dapat menunjukkan pemahaman dan kemampuan dalam mengatasi masalah keamanan jaringan pada lingkungan jaringan luas (WAN).
SMKN Pantai Baru menghadirkan penguji Eksternal dalam UKK ini, meningkatkan objektivitas penilaian dan mengakui kualitas pendidikan di bidang Teknik Komputer dan Jaringan.
Di sisi lain, Ketua Jurusan (Kejur) Nautika Kapal Penangkap Ikan (NKPI) SMK Negeri Pantai Baru, Wilson A Patti S.Pi, mengungkapkan, “Ada dua jenis soal yang diuji dalam UKK untuk siswa kelas XII jurusan NKPI.”
Soal pertama berkaitan dengan pembuatan alat tangkap ikan, di mana siswa melakukan pembuatan serta perbaikan alat tangkap yang akan dinilai oleh penguji.
Dengan harapan hasil UKK ini akan mencerminkan kemampuan siswa dalam menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang mereka miliki untuk mendukung masa depan yang cerah dalam bidang yang dipilih.
(**)