SOE, Metrotimor.id – Peserta didik SMA Negeri 1 Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, dari kelas X, XI, dan XII, menggelar praktik Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) selama enam hari kerja, mulai Senin hingga Senin (3-10/2/2025).
Kepala SMAN 1 Soe, Rovis Selan, M.Pd., menyatakan bahwa pihak sekolah mendukung penuh kegiatan P5 yang bertujuan melatih kedisiplinan serta kerja sama peserta didik dalam tim. “Melalui kegiatan ini, siswa belajar bertanggung jawab menyelesaikan tugas yang diberikan serta bekerja secara kolaboratif,” ujarnya.
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum, Adrianus Amsikan, menambahkan bahwa praktik P5 sudah menjadi agenda rutin sekolah. Tujuannya adalah menumbuhkan dan meningkatkan Profil Pelajar Pancasila pada peserta didik agar mampu bekerja sama dalam tim guna mencapai hasil yang bermanfaat, baik bagi diri sendiri maupun kelompok.
“Alat dan bahan yang digunakan dalam kegiatan ini disiapkan oleh pihak sekolah melalui dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS),” jelasnya.
Lebih lanjut, Adrianus menjelaskan bahwa setiap jenjang kelas memiliki tema berbeda dalam praktik P5 ini. Kelas X mengangkat tema Kearifan Lokal, Kelas XI bertemakan Bangunlah Jiwa Raganya, sementara Kelas XII berfokus pada tema Pemanasan Global.
Salah satu peserta didik kelas X yang enggan menyebutkan namanya mengaku senang dengan kegiatan P5. “Kami bisa belajar bekerja sama dalam tim dan membangun budaya gotong royong,” ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan peserta didik semakin memahami nilai-nilai Pancasila dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari. (Albert Baunsele)