KPU Flotim Gelar Rapat Pleno Terbuka Pilkada Gubernur dan Bupati

oleh -282 Dilihat

 

Larantuka,Metrotimor.id– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Flores Timur menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), serta Bupati dan Wakil Bupati Flores Timur pada Rabu, 4 Desember 2024.

Ketua KPU Kabupaten Flores Timur, Antonius Djentera Betan, mengungkapkan bahwa proses penghitungan suara di 19 kecamatan telah selesai, dan seluruh kotak suara kini telah dipindahkan ke gudang KPU kabupaten.

READ  Wartawan Media Online Alami Kecelakaan Tunggal di Flores Timur

“Hari ini, KPU melaksanakan rapat rekapitulasi hasil perhitungan suara. Proses ini akan berlangsung selama tiga hari, dari tanggal 4 hingga 6 Desember 2024,” ungkapnya saat membuka pleno.

Antonius berharap agar seluruh peserta pleno dapat mengikuti proses rekapitulasi ini dengan baik dan sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Semoga pleno ini berjalan aman dan lancar, sesuai harapan kita bersama,” ujarnya.

READ  Dukung Pengentasan Stunting. Personil DOBRAK Kawal Petugas Kesehatan

Dalam sambutannya, Antonius juga memberikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan Pemilu 2024, meskipun berlangsung di tengah tantangan, termasuk erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki.

“Puji syukur kepada Tuhan dan Lewotanah, kita semua dapat hadir di sini untuk melaksanakan pleno terbuka. Meski di tengah erupsi Gunung Lewotobi, proses pemilihan dapat berjalan lancar,” jelasnya.

READ  Desa Busalangga Barat Juara 1, Lomba Tarian Adat Tingkat Polsek RBL Peringati HUT Bayangkari ke-77

Ia menegaskan bahwa keberhasilan ini merupakan buah kerja keras seluruh pihak, mulai dari pemerintah daerah, aparat keamanan, hingga masyarakat.

“Kami sangat mengapresiasi peran seluruh stakeholder, termasuk pemerintah daerah, kepolisian, dan masyarakat Kabupaten Flores Timur,” tutupnya.

Pleno terbuka ini diharapkan menjadi langkah penting dalam memastikan transparansi dan kredibilitas hasil Pemilu 2024 di Kabupaten Flores Timur. (***)

No More Posts Available.

No more pages to load.