Kodim 1621/ TTS Kerahkan Prajurit Bantu Pemkab Cegah Covid-19.

oleh -46 Dilihat

SoE,METROTIMOR.ID–Cegah penyebaran Virus Covid – 19 atau Corona Kodim 1621/TTS terus berupaya bersama Pemerintah Kabupaten Timor Tengah Selatan(TTS) yakni
Dinas Kesehatan, Polri dan Komunitas masyarakat bertujuan bersama masyarakat Kabupaten TTS tidak terjangkit virus Covid – 19

Demikian diungkapkan Dandim 1621 TTS Letkol CZI Koerniwan Pramulyo saat dihubungi METROTIMOR.ID Via Whats APP Selasa,(31/3/2020)

Cegah Covid-19 Anggota TNI lakukan Semprot Disfektan di salah satu Gereja di wilayah Kodim 1621/TTS. Foto : Istimewa

 

 

Menurut Dandim, Upaya yang telah dilakukan yakni pemasangan benner bagaimana bahaya virus covid-19 atau corona melaksanakan penyemprotan disfektan ditempat fasilitas umum, tempat ibadah, sekolah-sekolah dan memberi himbauan tentang virus corona serta membuat sarana umum tempat pencuci tangan sehingga membudayakan masyarakat TTS hidup bersih.

Selain itu, di Internal TNI Para Babinsa khususnya Di Wilayah Kodim 1621/TTS dalam mencegah penyebaran Covid-19 di desa binaan masing-masing, Babinsa telah melakukan bantuan pengamanan dan himbauan kepada masyarakat dalam memutus rantai penularan Covid-19.

Hal ini merupakan bentuk serbuan teritorial kepada Rakyat, dengan semboyan “BERSAMA RAKYAT TNI KUAT”

(*Jakson Faot)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *