Pantai Baru, Metrotimor.id–Panggung kesenian di Pantai Baru menjadi sorotan dalam ajang “Semarak Lomba Spesial Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 Tahun 2024″ tingkat Kecamatan Pantai Baru. Acara yang digelar dari tanggal 10 hingga 16 Agustus 2024 ini menampilkan berbagai lomba kesenian, baik tradisional maupun modern, dari setiap desa se-Kecamatan Pantai Baru.
Berbagai lomba seperti pidato kategori pelajar dan umum, tarian adat Rote, kebalai dengan syair adat Rote, solo pelajar, serta *line dance* kategori umum turut mewarnai panggung kesenian tersebut. Keunikan dan keragaman seni budaya yang ditampilkan berhasil menarik perhatian banyak penonton.
“Antusiasme masyarakat benar-benar di luar dugaan, terutama setelah lima tahun vakum akibat pandemi COVID-19. Banyaknya kontestan dari setiap desa serta membludaknya penonton menunjukkan bahwa masyarakat sangat mencintai adat budaya dan memiliki rasa nasionalisme yang tinggi,” ungkap Mikael Kega, S.Pd., Ketua Panitia Semarak Lomba.
Menurutnya, seluruh rangkaian acara berjalan aman dan lancar berkat komitmen bersama masyarakat se-Kecamatan Pantai Baru. “Solidnya panitia, kolaborasi Forkopimcam, serta dukungan masyarakat menjadi modal dasar keberhasilan acara ini. Terima kasih masyarakat se-Kecamatan Pantai Baru, Anda semua luar biasa,” tutupnya.
Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum kebangkitan dan pelestarian budaya, serta memperkuat semangat kebangsaan di kalangan masyarakat Pantai Baru.
(*RS)