Editor: Agustinus Bobe
MAUMERE,METROTIMOR.ID–Satgas Covid-19 Kabupaten Sikka, NTT, terus berupaya mengirim sampel swab untuk diperiksa dilaboratorium RSUD.prof.W.Z.Johannes Kupang.
Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Sikka Petrus Herlemus,dalam konferensi Pers yang dilakukan pada Jumad (22/5/2020) dimedia Centre Posko Covid-19 Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka,Propinsi Nusa Tenggara Timur menyebutkan Satgas covid-19 kembali mengirim 65 sampel swab dari 27 terkonfirmasi pasien positif Covid-19 yang sementara dirawat diruang isolasi RSUD Maumere karena harus ambil sampel swab sebanyak dua kali swab.Dan 11 yang dikirim hasil tracking yang reaktif rapid test.
Dengan penambahan 65 sampel swab ini maka total sampel swab yang dikirim satgas covid-19 hingga Jumad (22/5/2029) ke Laboratorium RSU Prof.W.Z.Johannes Kupang sebanyak 190 sampel swab.
Petrus Herlemus menjelaskan 65 sampel swab terbaru dikirim melalui KM.Feri Larantuka terdiri dari 54 sampel swab untuk pengambilan yang kedua dan ketiga dari 27 pasien terkonfirmasi Positif Covid-19 yang sedang dirawat di Ruang Isolasi RSUD.Maumere.Dan sebelas(11)sampel swab dari orang yg pernah kontak erat dengan pasien positif covid-19.
Jadi total sampel swab yang dikirim via Feri Larantuka sebanyak 65 sampel swab,”tegas Petrus Herlemus.
Lebih lanjut Petrus Herlemus menjelaskan, bagi pasien yang positif covid-19 maka dilakukan 3 kali pengambilan sampel swab untuk memastikan masih positif atau negatif covid-19.
Sementara untuk warga yang reaktif hasil rapid test maka pengambilan sampel swab untuk diuji di Laboratorium sebanyak dua kali, jadi pengambilan sesuai protokol kesehatan.
Sebelumnya pada Rabu(20/5/2020) satgas covid-19 mengirim 25 sampel swab dari total 30 sampel swab keluarga yag kontak erat dengan 26 pasien positif covid-19 melalui pesawat carteran dibandara Ende.
Sementara lima sampel swab sisa dari keluarga yg kontak erat dan reaktif dikirim bersamaan dengan 27 sampel swab tahap kedua dari 27 pasien terkonfirmasi positif covid-19 pada Jumad (22/5/2020)
Pewarta : Athy Meaq