Satgas Covid- 19 Sikka Tidak Serta Merta Pulangkan Pasien Negatif ke Rumah

oleh -29 Dilihat

Editor: Agustinus Bobe

MAUMERE,METROTIMOR.ID– Berdasarkan hasil pemeriksaan dari Laboratorium RSUD Prof.W.Z.Johannes Kupang menyebutkan hasil pemeriksaan dari 27 sampel swab kedua yang dikirim dari hasil evaluasi untuk pasien Covid-19 yang dirawat di ruang isolasi RSUD dr. TC Hillers Maumere dengan hasil terkonfirmasi 18 orang positif Covid-19 dan 9 orang negatif Covid-19.

Hal ini  disampaikan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 kabupaten Sikka,Petrus Herlemus,Sabtu (30/5/2020)di Media Center Posko Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka.

Petrus Herlemus menyebutkan Pasien untuk kabupaten Sikka saat ini 18 orang terkonfirmasi Positif covid-19 dari 27 pasien positif covid 19 yang dirawat di ruang isolasi RSUD.Maumere.

Petrus Herlemus menegaskan dari 9 orang yang dinyatakan negatif Covid-19 ini belum bisa dipulangkan karena harus menjalani pemeriksaan Swab berikutnya.

Agar bisa dipastikan benar-benar negatif baru bisa dipulangkan. ” Karena kami tidak serta merta pulangkan yang negatif.

Bagi 9 orang negatif covid-19 ini dipastikan akan dilakukan pengambilan swab berikutnya pada besok atau lusa sehingga hariJumad bisa dikirim ke Kupang ,”ungkap Petrus Herlemus.

Dia mengatakan,  hari ini juga akan terjadi pemisahan bagi pasien positif dan Negatif covid-19 yang dirawat diruamg isolasi RSUD dr TC Hillers Maumere untuk 2 orang satu kamar jika salah satunya positif akan dipisahkan dengan yang negatif.

Untuk warga karantina di Dinas Pariwisata hari Ini Sabtu (30/5/2020) sudah dipulangkan ke rumah masing-masimg untk melanjutkan karantina mandiri.Sementara warga karantina di Puskesmas Waigete akan dipulangkan Minggu(31/5/2020),”sebut Petrus Herlemus.

Total sampel swab yang dikirim dari kabupaten Sikka untuk diperiksa keLaboratorium RSUD.Prof.W.Z.Johannes Kupang dari 7 mei sampe 21 mei 2020 sebanyak 153 sampel swab.

Berdasarkan instruksi Bupati Sikka untuk menerapkan new Normal bagi masyarakat kabupaten Sikka,Jelas Petrus Herlemus Tidak ada masalah karena normal yang dimaksud adalah kembali keaktifitas biasa tetapi tetap mengikuti protokoler Kesehatan hindari keramaian,cuci tangan,pake Masker,jaga jarak sebenarnya itu yang lebih disiplin diprotokoler kesehatan.

Pewarta : Athy Meaq

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *